Oase Dakwah: Di Jalan-Mu Aku Mengabdi

05.44.00 Unknown 0 Comments


Sejenis keindahan ilmu yang berpadu dengan amal yang penuh makna, maka kegembiraan itu tercipta. Janganlah berhenti untuk memotivasi. Seperti ahli hikmah yang berkata, "Jika manusia takut pada neraka, sebagaimana ia takut pada kemiskinan, niscaya ia akan selamat dari keduanya. Kalau ia menginginkan surga sebagaimana, ia menginginkan kekayaan, niscaya ia akan mendapatkan keduanya. Dan jika ia takut pada Allah dalam perilakunya secara lahir, niscaya ia bahagia di dunia dan akhiratnya."

Jika amalan sudah menjadi kebiasaan niscaya mudah untuk dilakukan
Jika kebaikan sudah menjadi tabiat keseharian niscaya mudah diterapkan
Jika akhlak terpuji sudah menjadi pedoman niscaya selamat hingga akhir kehidupan

Ketertundukan hati di jalan Allah akan membawa pada kemuliaan
Ketertawanan cinta hanya pada Allah akan menjadikan kita sebagai manusia pilihan
Ketakutan kita pada azab Allah akan mendatangkan keselamatan

Inilah Air Mata di Jalan Dakwah
Yang melembutkan hati
Dan menggugah jiwa-jiwa yang mati
Hingga bangkit untuk mengarungi perjuangan ini
Tak kenal henti itulah Mujahid sejati

Tetap semangat meski tubuh terasa penat
Selamat beraktivitas kawan semoga raih apa yg dicitakan


Rochma Yulika dan Umar Hidayat 
(Biro Tausiyah Rutin ODOJ)

0 komentar: