Ngaos dan Pameran Poster ODOJ Semarang

13.23.00 Unknown 0 Comments

Ngaos dan Pameran Poster ODOJ Semarang
Koran Wawasan

Hari Minggu 2 November 2014 ada sesuatu yang berbeda dalam car free day di area jalan Pahlawan Semarang. Sejak pukul 07.00 WIB beberapa orang sudah berkumpul dengan membawa beberapa tiang, tali dan poster. Tampak mereka sedang sibuk mempersiapkan acara pagi itu. Mereka ini adalah komunitas ODOJ (one day one juz) regional Semarang. Dalam minggu pagi itu sedang berlangsung kopdar yang ke 10. Dengan mengusung tema hijrah, diadakan kegiatan berupa pameran poster, tausiah dan ngaos (ngaji on the street).

Kopdar yang juga terbuka untuk umum kali ini di hadiri lebih dari 50 peserta. Dengan peserta dari usia remaja hingga orang tua yang sudah memiliki anak. Dari statusnya yang masih mahasiswa hingga yang sudah bekerja pun ada.

Tausyiah oleh Ustadz Dimas


Kegiatan di awali dengan tausiah oleh Ustadz Dimas Anafadli dengan tema hijrah. Dalam tausiahnya kali ini ada 5 hal penting sarana hijrah yang di sampaikan yaitu Tholabul ilmi, Tidak cinta dunia, Memiliki skala prioritas, Berada dalam jamaah, dan Tawadzun. Tausiah sendiri berlangsung dalam suasana yang santai namun tetap kusyuk.

Pameran Poster Dakwah

Pameran poster menjadi kegiatan yang ke dua. Pameran kali ini adalah kegiatan yang baru pertama klai diadakan. Menggandeng MDC (muslim desaigner community), komunitas ODOJ Semarang menggelar pameran poster dakwah. Poster-poster yang ditampilkan berisi kritik sosial agar membangkitkan lagi semangat umat muslim dalam menjalankan ibadah.


Ngaos (Ngaji on the Street)

Kegiatan lain yang tak kalah penting yaitu ngaos (ngaji on the street). Konsep ini peserta di perkenankan untuk mengaji di tempat umum. Dengan memperhatikan kenyamanan dan kebersihan tempat. Kegiatan pun di akhiri dengan ramah tamah peserta.


Nanang Setiawan
(Tim Promas ODOJ Semarang)

0 komentar: