Ngaos dan Pameran Poster ODOJ Semarang

13.23.00 Unknown 0 Comments

Ngaos dan Pameran Poster ODOJ Semarang
Koran Wawasan

Hari Minggu 2 November 2014 ada sesuatu yang berbeda dalam car free day di area jalan Pahlawan Semarang. Sejak pukul 07.00 WIB beberapa orang sudah berkumpul dengan membawa beberapa tiang, tali dan poster. Tampak mereka sedang sibuk mempersiapkan acara pagi itu. Mereka ini adalah komunitas ODOJ (one day one juz) regional Semarang. Dalam minggu pagi itu sedang berlangsung kopdar yang ke 10. Dengan mengusung tema hijrah, diadakan kegiatan berupa pameran poster, tausiah dan ngaos (ngaji on the street).

Kopdar yang juga terbuka untuk umum kali ini di hadiri lebih dari 50 peserta. Dengan peserta dari usia remaja hingga orang tua yang sudah memiliki anak. Dari statusnya yang masih mahasiswa hingga yang sudah bekerja pun ada.

Tausyiah oleh Ustadz Dimas


Kegiatan di awali dengan tausiah oleh Ustadz Dimas Anafadli dengan tema hijrah. Dalam tausiahnya kali ini ada 5 hal penting sarana hijrah yang di sampaikan yaitu Tholabul ilmi, Tidak cinta dunia, Memiliki skala prioritas, Berada dalam jamaah, dan Tawadzun. Tausiah sendiri berlangsung dalam suasana yang santai namun tetap kusyuk.

Pameran Poster Dakwah

Pameran poster menjadi kegiatan yang ke dua. Pameran kali ini adalah kegiatan yang baru pertama klai diadakan. Menggandeng MDC (muslim desaigner community), komunitas ODOJ Semarang menggelar pameran poster dakwah. Poster-poster yang ditampilkan berisi kritik sosial agar membangkitkan lagi semangat umat muslim dalam menjalankan ibadah.


Ngaos (Ngaji on the Street)

Kegiatan lain yang tak kalah penting yaitu ngaos (ngaji on the street). Konsep ini peserta di perkenankan untuk mengaji di tempat umum. Dengan memperhatikan kenyamanan dan kebersihan tempat. Kegiatan pun di akhiri dengan ramah tamah peserta.


Nanang Setiawan
(Tim Promas ODOJ Semarang)

0 komentar:

Oase Dakwah: Di Jalan-Mu Aku Mengabdi

05.44.00 Unknown 0 Comments


Sejenis keindahan ilmu yang berpadu dengan amal yang penuh makna, maka kegembiraan itu tercipta. Janganlah berhenti untuk memotivasi. Seperti ahli hikmah yang berkata, "Jika manusia takut pada neraka, sebagaimana ia takut pada kemiskinan, niscaya ia akan selamat dari keduanya. Kalau ia menginginkan surga sebagaimana, ia menginginkan kekayaan, niscaya ia akan mendapatkan keduanya. Dan jika ia takut pada Allah dalam perilakunya secara lahir, niscaya ia bahagia di dunia dan akhiratnya."

Jika amalan sudah menjadi kebiasaan niscaya mudah untuk dilakukan
Jika kebaikan sudah menjadi tabiat keseharian niscaya mudah diterapkan
Jika akhlak terpuji sudah menjadi pedoman niscaya selamat hingga akhir kehidupan

Ketertundukan hati di jalan Allah akan membawa pada kemuliaan
Ketertawanan cinta hanya pada Allah akan menjadikan kita sebagai manusia pilihan
Ketakutan kita pada azab Allah akan mendatangkan keselamatan

Inilah Air Mata di Jalan Dakwah
Yang melembutkan hati
Dan menggugah jiwa-jiwa yang mati
Hingga bangkit untuk mengarungi perjuangan ini
Tak kenal henti itulah Mujahid sejati

Tetap semangat meski tubuh terasa penat
Selamat beraktivitas kawan semoga raih apa yg dicitakan


Rochma Yulika dan Umar Hidayat 
(Biro Tausiyah Rutin ODOJ)

0 komentar:

Jalani Hidup Dengan Sabar

08.04.00 Unknown 0 Comments


Dear ODOJers, ada yang tahu permainan Flappy Bird?

Permainan sederhana ini mengisahkan seekor burung yang sedang berusaha ekstra keras melewati pipa-pipa berukuran besar. Tapi bukan Flappy Bird namanya kalau bisa terbang leluasa ke atas dan ke bawah melewati rintangan. Burung di permainan ini hanya bisa meloncat. Ya, meloncat, tapi di udara.

Setiap kali kita mengetuk layar di handphone kita maka si Flappy Bird ini akan meloncat, kemudian turun kembali, meloncat lagi, begitu seterusnya sampai berhasil melewati pipa satu per satu. Seru sih, tapi permainan ini sungguh-sungguh melatih kesabaran kita. Telat sedetik saja kita mengetuk layar handphone kita, bisa dipastikan si Flappy Bird akan jatuh sempoyongan karena menabrak pipa. Ulang lagi deh dari awal :D

Jika dianalogikan dengan kehidupan, maka si Flappy Bird ini adalah kita selaku manusia. Seperti halnya Flappy Bird yang mempunyai keterbatasan dalam terbang, begitu pula kita yang mempunyai kekurangan yang barangkali berbeda satu sama lain. Tapi dengan keterbatasan yang ada, toh si Flappy Bird tetap bisa melewati pipa-pipa itu kan? Eit, tapi ga mudah lho. Tergantung seberapa sabar orang yang menjalankannya dan "timing" mengetuk layarnya yang juga harus tepat.

Nah, disinilah letak perbedaan setiap manusia. Masing-masing mempunyai kekurangan, sama-sama mempunyai masalah juga, tetapi antara satu dengan yang lain mempunyai penyikapan dan level kesabaran yang berbeda-beda. Bukankah Allah sudah mengingatkan kita dalam surat Al-Baqarah ayat 153 yang berbunyi, 

“Hai orang-orang yang beriman, mintalah pertolongan kepada Allah dengan sabar dan shalat, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar.”

Nah, maka dari itu, ketika ada suatu masalah jangan buru-buru menggerutu, mengeluh, mengumpat, atau malah update status di Facebook. Sabar... Sambil kita coba meminta petunjuk kepada Allah kenapa kita diberikan masalah seperti sekarang ini.

Mungkin saja kan masalah yang kita hadapi adalah buah dari kesalahan kita yang telah lalu? Dan jangan lupa, masalah serumit apapun yang diberikan oleh Allah merupakan jalan yang terbaik bagi kita. Minimal supaya kita mau berpikir dan mendekatkan diri kembali kepada-Nya.

Dari Suhaib r.a., bahwa Rasulullah saw. bersabda, “Sungguh menakjubkan perkaranya orang yang beriman, karena segala urusannya adalah baik baginya. Dan hal yang demikian itu tidak akan terdapat kecuali hanya pada orang mukmin; yaitu jika ia mendapatkan kebahagiaan, ia BERSYUKUR, karena (ia mengetahui) bahwa hal tersebut merupakan yang terbaik untuknya. Dan jika ia tertimpa musibah, ia BERSABAR, karena (ia mengetahui) bahwa hal tersebut merupakan hal terbaik bagi dirinya.” (HR. Muslim)

Oke, mulai dari sekarang, STOP mengeluh kalau sedang ditimpa masalah ya! Kita teriak kencang-kencang kepada masalah, "Hai, Masalah! Mau sebesar apapun kamu, aku masih punya Allah Yang Maha Besar."


Bahtera Muhammad Adi
(Tim Promas ODOJ Semarang)

0 komentar:

PO Jaket ODOJ Semarang #1

13.48.00 Unknown 0 Comments



Bismillahirrahmanirrahim...
Untuk kawan-kawan ODOJers dimanapun berada, khususnya ODOJers Area Semarang dan sekitarnya, telah dibuka pemesanan Jaket ODOJ Semarang Tahap Pertama.

Harga: Rp 160.000,00
(bagi yang di luar kota, belum termasuk ongkos kirim dari Semarang) 

Keterangan: 
- Jaket 2 sisi bahan Nagata Drill. 
- Bordir Digital kecuali Nickname (max. 15 karakter). 
- Sebagian keuntungan akan didonasikan ke Palestina. 
- Bonus Pin ODOJ Semarang eksklusif. 

Daftar Ukuran | Panjang x Lebar 
S | 60cm x 45cm 
M | 65cm x 50cm 
L | 70cm x 55cm 
XL | 75cm x 60cm 
XXL, dst | +5cm 

Untuk akhwat, bisa request untuk penambahan panjang jaket maksimal 10cm. 
Ukuran di atas XL dan penambahan panjang jaket dikenakan tambahan biaya 5ribu. 

Untuk memesan, kirimkan SMS dengan format 
Nama_Alamat_Nickname_Ukuran 
ke 085640270966 (ikhwan) atau 085742377335 (akhwat) 

Pemesanan ditutup tanggal 31 Agustus 2014 :)

0 komentar:

ODOJ Semarang Peduli Palestina

21.00.00 Unknown 0 Comments

odoj semarang peduli palestina

Semarang, 11 Juli 2014 menjadi hari yang panas begi ratusan masa yang tergabung dalam aksi kemanusiaan untuk Palestina. Komunitas ODOJ Semarang juga ambil peran dalam kegiatan yang di adakan oleh aliansi mahasiswa dan pemuda Indonesia untuk palestina. Namun, panas yang dirasakan Jumat siang tak sebanding dengan penderitaan rakyat Palestina sekarang ini.

Aksi di mulai dengan berkumpul di depan Masjid Baiturrahman, Simpang Lima. Kemudian masa berjalan melewati simpang lima dan berakhir di jalan Pahlawan. Tepat di depan patung kuda orasi di lakukan. Bergantian dari perwakilan organisasi kemahasiswaan dan kepemudaan menyampaikan orasi. "Kita tidak perlu pergi ke Palestina untuk ikut berperang melawan Israel. Yang perlu kita lakukan saat ini adalah memberikan sedikit harta kita untuk membatu mereka. Inilah wujud kepedulian kita kepada saudara kita di sana", kata orator dalam kegiatan aksi tersebut. Aksi yang serupa tidak hanya di lakukan di Semarang, namun juga banyak kota di Indonesia.

odoj semarang peduli palestinaSeperti yang dunia tahu, sudah beberapa hari ini penjajah Israel kembali melakukan serangan terhadap rakyat Palestina. Baik dari serangan rudal-rudal maupun dari roket pesawat tempur mereka. Terhitung lebih dari ratusan nyawa melayang dalam serangan ini. Umat muslim yang mengalami luka-luka pun lebih banyak jumlahnya. Tak terhitung berapa kerugian yang di alami. Banyak bangunan yang hancur, rumah-rumah yang rata dengan tanah. Masjid pun tidak luput dari serangan keji bangsa Yahudi tersebut.

Untuk itulah aksi kemanusiaan untuk Palestina ini di adakan. Untuk membantu saudara muslim kita di sana yang saat ini sedang mengalami kesulitan. Dana yang terkumpul dalam aksi tersebut sebesar Rp 109.734.400,00. Dana yang terkumpul di sumbangkan langsung kepada lembaga komite nasional untuk rakyat palestina (KNRP). Salah satu lembaga yang secara khusus menyalurkan bantuan untuk rakyat Palestina.


Nanang Setiawan
(Tim Project ODOJ Semarang)

0 komentar:

Ngabe dan Berbagi Takjil di Taman KB

21.00.00 Unknown 0 Comments

Ngabe dan Berbagi Takjil di Taman KBMinggu sore, 6 Juli 2014 komunitas ODOJ (One Day One Juz) Semarang mengadakan kegiatan ramadhan untuk pertama kalinya. Kali ini kegiatan yang di lakukan adalah Ngabe (Ngaji Neng Taman KB) dan berbagi takjil. Ini kali ke dua ODOJ semarang memilih lokasi Taman KB sebagai tempat untuk tilawah. Selain lokasinya yang mudah di jangkau juga cukup nyaman untuk melakukan kegiatan.

Sehabis sholat ashar pengurus dan anggota ODOJ yang tergabung di area Semarang memulai kegiatan. Kegiatan ini di awali dengan kumpul bersama untuk menentukan titik lokasi yang nyaman untuk tilawah. Setelah itu peserta yang hadir di perkenankan untuk menuju titik sesuai kesepakatan. Kurang lebih 30 menit yang di gunakan peserta untuk menyelesaikan beberapa lembar ayat dalam Alquran. Waktu yang tidak terlalu lama, karena masih ada satu kegiatan lagi yaitu bagi-bagi takjil.

Lebih dari 50 bungkus takjil dipersiapkan untuk di bagi-bagikan. Kurma, krupuk tengiri, kue, dan air minum menjadi menu takjil kali ini. Meskipun sederhana, harapannya cukup untuk menyegerakan membatalkan puasa saat adzan maghrib tiba. Tidak butuh waktu lama untuk membagikan takjil yang ada. Pengurus yang cukup banyak membuat tugas menjadi lebih ringan.

Selain ngaji bareng dan berbagi takjil tak lupa untuk membagikan flyer (selebaran). Selebaran yang berisi tentang ajakan masyarakat untuk ikut dalam membumikan Alquran. Bahwa mengaji Alquran satu juz setiap hari itu tidak lagi susah, bila mau bergabung dengan komunitas ODOJ. Komunitas yang melakukan kegiatannya fia Whatsapp ini saling menyemangati apabila ada anggota yang sedang malas. Rasa persaudaraan yang erat membuat antar anggota memiliki hubungan yang baik. Jarak yang jauh pun menjadi dekat ketika berada dalam satu grup ODOJ.

Selesai berbagi takjil, tak lama kemudian tiba waktunya berbuka. Snack yang sudah di sediakan pun di bagikan kepada peserta yang hadir. Ada pula peserta yang membawa makanan untuk di bagi-bagikan ke anggota yang lain. Terasa suasana persaudaraan yang begitu hangat. Suasana persaudaraan yang di rindukan oleh bangsa Indonesia ini. Kegiatan pun di akhiri dengan sholat maghrib berjamaah.


Nanang Setiawan
(Tim Project ODOJ Semarang)

0 komentar:

Tarhib Ramadhan 1435 H - Sejuta Langkah Bersama Qur'an

17.00.00 Unknown 0 Comments

Tarhib Ramadhan Sejuta Langkah Bersama Qur'an

Minggu pagi, 22 Juni 2014 komunitas ODOJ (one day one juz) Semarang bekerja sama dengan PPPA Darul Qur'an Semarang menyelenggarakan jalan sehat. Kegiatan untuk menyambut datangnya bulan ramadhan ini mengusung tema "Sejuta Langkah Bersama Quran". Ratusan peserta yang tercatat mengikuti kegiatan jalan sehat ini. Baik peserta yang berasal dari kalangan umum maupun dari para santri.

Acara jalan sehat di mulai pukul 06.30 WIB. Di awali oleh doa bersama yang di pimpin oleh Syech Ghomdhan dari Hadramauf Yaman. Peserta start dari Masjid Baiturrahman melewati jalan Ahmad Yani dan berakhir di Masjid Baiturrahman. Tampak peserta menikmati jalan sehat minggu pagi itu. Banyak pula suami yang mengajak anak dan istrinya untuk mengikuti kegiatan tersebut. Cuaca yang tidak terlalu panas membuat jalan sehat cukup nyaman.

Setelah mengikuti jalan sehat, peserta menukarkan kupon dengan snack dan minuman. Ini cukup untuk mengisi perut dan menghilangkan rasa haus yang dirasakan. Selain itu peserta juga bisa melihat-lihat stand yang ada di sekitar lokasi. 

Berbeda dengan kegiatan jalan sehat pada umumnya. Kegiatan ini ada sesi khusus dimana para santri mengatamkan Alquran. Jadi selain menyehatkan untuk jasmani juga menyehatkan untuk rohani. 

Setelah kegiatan khataman Alquran selesai, acara selanjutnya adalah pembagian doorprize. Kegiatan utama yang tentu saja sudah di tunggu-tunggu oleh peserta. Beraneka ragam hadiah yang akan di undi, membuat peserta berharap mereka yang bisa mendapatkan. Namun tentu saja tidak semua peserta mendapatkan hadiah yang sudah di sediakan oleh panitia kegiatan.

Tarhib Ramadhan Sejuta Langkah Bersama Qur'an

Pengurus ODOJ Semarang juga membagikan jadwal imsak dan brosur mengenai ODOJ pada peserta jalan sehat. Selain itu juga mendeklarasikan gerakan Indonesia cinta Alquran. Dalam kesempatan tersebut pengurus one day one juz semarang juga berkesampatan untuk mengabadikan foto bersama Syech Ghomdan.


Nanang Setiawan
(Tim Project ODOJ Semarang)

0 komentar:

Belajar Tahsin Bersama ODOJ Semarang

17.20.00 Unknown 0 Comments

kegiatan tahsin odoj semarang

Minggu pagi, 1 Juni 2014 bertempat di Masjid Baiturrahman, Simpang Lima Semarang. Pengurus ODOJ (one day one juz) area Semarang kembali mengadakan kegiatan tahsin Alquran. Dalam kopdarnya yang ke #9 ini mengusung tema "Tahsin Semangat Tilawah Hebat". Kegiatan tahsin yang di isi oleh Ustadz Nawawi mengajarkan bagaimana melafalkan bacaan di dalam Alquran dengan baik dan benar. 

Kegiatan tahsin di mulai pukul 09.30 WIB. Acara di buka dengan penyampaian materi tentang "Mari (kembali) Kepada Alquran". Alquran adalah kalam Allah yang mu'jiz, yang di turunkan kepada Rasulullah SAW dengan perantara malaikat Jibril, yang tertulis dalam mushaf mulai dari surat al-Fatihah sampai dengan surat an-Nas, yang disampaikan oleh Rasulullah SAW secara mutawatir, dan membacanya bernilai ibadah (DR. Subhi Salih). Dengan membaca Alquran dan maknanya merupakan salah satu obat bagi hati. 

Di jelaskan lebih lanjut bagi umat muslim untuk menjaga Alquran dengan 4 M : 


Memilikinya

Alquran sebagai pegangan hidup maka setiap muslim hendaknya memilikinya. Sekarang kita bebas memilih jenis Alquran yang di sukai. Ada penerbit yang mencetak Alquran tanpa terjemahan, ada pula yang mencetak dengan terjemahannya. Dengan harga yang tak terlampau mahal, kita sudah bisa memiliki Alquran yang nyaman untuk di baca.

Membacanya

Membaca Alquran seharusnya menjadi salah satu kebiasaan umat muslim sekarang dan akan datang. Karena membaca Alquran sudah menjadi kebiasaan di masa Rasulullah. Dan ayat pertama dalam Alquran yang turun adalah perintah untuk membaca. Setiap huruf yang di baca mengandung pahala. Dan Alquran akan menjadi penolong di hari akhir nanti bagi umat muslim yang sering membacanya.

Memahaminya

Alquran adalah petunjuk bagi umat muslim ketika hidup di dunia. Bila kita sering membacanya, maka tahapan selanjutnya adalah berusaha untuk memahaminya. Banyak kisah atau pelajaran yang dapat kita petik dengan memahami ayat-ayat yang terkandung dalam Alquran.

Mengamalkannya
Dengan memahami isi kandungan dalam Alquran, semoga bisa mengaplikasikannya dalam wujud berupa tindakan. Maka akan tercipta akhlak mulia sebagaimana Nabi Muhammad SAW di utus di muka bumi ini untuk menyempurnakan akhlak manusia.

Kegiatan tahsin ini di hadiri lebih dari 30 peserta baik dari anggota ODOJ Semarang maupun umum. Salah satu peserta yang hadir menyatakan perasaan senangnya karena mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan bisa bersilaturahmi dengan peserta lain yang hadir. Harapannya pun semakin banyak kegiatan oleh pengurus ODOJ Semarang dan semakin banyak orang yang ikut menjadi anggota one day one juz.

Berbagai kegiatan yang di selenggarakan oleh pengurus ODOJ Semarang bertujuan agar umat muslim lebih mencintai Alquran. Membaca Alquran dimanapun dan kapanpun merupakan wujud kecintaan umat muslim terhadap Alquran.


Nanang Setiawan
(Tim Project ODOJ Semarang)

0 komentar:

Ngabe (Ngaji Bareng) Neng Taman KB

20.00.00 Unknown 0 Comments

Minggu pagi, 18 Mei 2014 komunitas yang tergabung dalam ODOJ (One Day One Juz) Semarang kembali mengadakan acara kopdar. Bertempat di Taman KB atau di Jl. Menteri Supeno di depan SMA 1 Semarang acara berlangsung cukup ramai. Selain kegiatan utama tilawah di seputaran taman, kegiatan ini juga berisi kegiatan setoran hafalan surat suci Al Qur'an, ramah tamah, dan makan bersama. Terdapat lebih dari 40 peserta yang hadir baik dari anggota ODOJ Semarang maupun umum menikmati kegiatan ngaji bareng tersebut.

Tilawah
Kegiatan yang pertama adalah tilawah. Begitu datang, anggota ODOJ maupun umum menyebar di sekitar taman untuk mengaji. Ada yang mengaji mengelilingi air mancur, ada yang di pinggiran taman, ada pula yang di bawah pohon. Taman KB sebagai salah satu tempat warga Semarang untuk berekreasi memiliki tempat yang cukup nyaman. Banyak pohon rindang dan fasilitas bermain untuk anak. Banyak pula warung kaki lima sebagai tempat pilihan ketika perut mulai kosong.


Sebar Flyer
Kegiatan lain dalam acara ngaji bareng ini adalah menyebar flyer atau brosur ODOJ, ODALF, dan ODOL kids. Penyebaran brosur ODOJ (One Day One Juz), ODALF (One Day Half Juz), dan ODOL Kids (One Day One Lembar) ini bertujuan untuk mengajak masyarakat lebih mencintai Al Qur'an dengan membacanya setiap hari. Membaca Al Qur'an merupakan salah satu wujud cinta kita umat islam kepada Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW.



Sarapan Bersama dan Ramah Tamah
Belum lengkap rasanya bila suatu kegiatan tidak ada acara makan-makan, hehe. Makan bersama selain untuk memenuhi gizi tubuh juga berfungsi untuk sarana mengakrabkan dengan anggota yang lain. Jadi merupakan sarana yang baik bagi peserta yang hadir untuk menjalin silaturahmi dan menambah saudara. Kegiatan ini pun bisa saling mengenal karakteristik anggota yang lain dan latar belang profesi yang bermacam-macam.


Setoran Hafalan
Kegiatan lain yang tidak kalah penting yaitu setoran hafalan surat-surat Al Qur'an. Pada kesempatan kopdar #8 kali ini peserta yang hadir diberi kesempatan untuk menyetorkan hafalannya kepada Ustadz Ashim. Kegiatan ini bermaksud untuk meningkatkan produktifitas anggota dalam menghafal ayat-ayat Al Qur'an selain rutinitas dalam membaca Al Quran. 


Komunitas ODOJ Semarang merupakan salah satu komunitas yang berusaha memberikan warna di antara berbagai komunitas yang ada di kota Semarang. Komunitas ini berusaha untuk mengajak masyarakat terutama umat muslim untuk lebih mencintai Al Qur'an, juga memberikan berbagai kegiatan yang bermanfaat untuk warga kota Semarang dan sekitarnya.


Nanang Setiawan
(Tim Project ODOJ Semarang)

0 komentar: